Tim Safari Ramadhan Darur Rachmad Sibolga Lakukan Tugas Perdana

 


Tim Safari Ramadhan MAS Darur Rachmad Sibolga, yang terdiri dari siswa-siswi yang tergabung dalam ekstrakurikuler dakwah melakukan kunjungan pertamanya ke Mesjid AL-Munawar Pandan, Selasa, (20/4) yang lalu.

                Kegiatan tersebut didampingi oleh wakil kepala madrasah bagian kesiswaan Ustad Januari Hutagalung, S.Pd.I serta Ustad M. Sandi Irawan, S.Pd.I selaku pembimbing ekstrakurikuler dakwah, yang selama ini telah membimbing tim safari ramadhan tersebut.

                Kegiatan safari ramadhan direncanakan akan berlangsung hingga akhir april nanti. Selain bertujuan untuk syiar agama islam, juga bertujuan untuk melatih kemampuan siswa-siswi MAS Darur Rachmad Sibolga dalam berdakwah, serta dalam rangka sosialisasi kegiatan PPDB tahun 2021/2022.

                Pada kegiatan selasa (20/4) yang bertugas menyampaikan ceramahnya adalah siswa kelas XII IPA atas nama Rizka Amalia Rustaman dengan judul ceramah “Dengan Ilmu Semua Menjadi Indah” Kegiatan safari Ramadhan ditutup dengan pemberian buah tangan kepada BKM Mesjid AL-Munawar Pandan yang di sampaikan Kepala MAS Darur Rachmad Sibolga.

                “ Kegiatan semacam ini sangat berguna untuk melatih keberanian siswa tampil di depan umum, juga untuk memperkenalkan Madrasah kita kepada masyarakat, bahwa madrasah kita mampu menghasilkan pendakwah-pendakwah muda yang cerdas dan kritis” Demikian sambutan kepala MAS Darur Rachmad Sibolga Dra. Siti Hawani Panggabean ketika melepas rombongan tim Safari Ramadhan tersebut.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama